Kamis, 21 Agustus 2014

Tahi lalat yang tiba-tiba muncul adalah tanda kanker payudara

Noda di kulit entah itu bintik-bintik atau tahi lalat seringkali harus diwaspadai karena bisa menjadi tanda kanker kulit. Namun anehnya, sebuah penelitian yang dilansir dari dailymail.co.uk malah menyebutkan bahwa tahi lalat yang muncul secara tiba-tiba adalah tanda kanker payudara.

Temuan yang ditulis di jurnal kesehatan online Public Library of Science Medicine ini menemukan bahwa para wanita yang tiba-tiba muncul tahi lalat di lengan mereka bahkan dalam jumlah yang banyak memiliki kemungkinan 35% untuk terdiagnosis penyakit kanker payudara.

"Hormon seks yang berubah terutama ketika menopause mampu membuat kenaikan hormon estrogen dan testosteron. Salah satu dampaknya adalah munculnya tahi lalat atau bintik-bintik dalam jumlah banyak di lengan yang kemudian bisa berkembang menjadi tanda kanker payudara," kata penelitian ini.

Penelitian yang dilakukan di Indiana University, Amerika Serikat ini semakin meyakinkan bahwa perubahan hormon seks membuat wanita berada pada risiko yang lebih besar untuk terkena payudara. Oleh karena itu apabila Anda menemukan tanda-tanda mencurigakan di lengan yang berupa bintik atau tahi lalat yang muncul secara tiba-tiba, sebaiknya segera periksakan ke dokter.


Sumber : Merdeka.com

0 komentar:

Posting Komentar